Metrotvnews.com: Popularitas blog masih terus bertahan di tengah kepungan media sosial. Banyak orang atau institusi kecil memilih blog karena lebih sesuai dengan kebutuhan mereka. Blog yang sukses terindikasi dari jumlah pengunjungnya, yang kemudian dapat dijadikan pengguna sebagai daya tarik utama untuk menarik pengiklan. Inilah beberapa kiat untuk membuat blog Anda diperhatikan orang. 1. Tentukan tujuan blog Anda Anda bisa membuat blog mengenai hal-hal umum. Anda juga bisa menjadi seorang spesialis di satu bidang. "Tuliskan hal-hal yang cukup berguna sehingga orang-orang akan membagikan berita Anda di media sosial, karena pada akhirnya, hal inilah yang akan meningkatkan traffic blog Anda," kata Dharmesh Shah, pendiri dan Chief Technology Officer dari HubSpot, perusahaan yang bergerak dalam bidang internet marketing. 2. Tulis artikel yang menarik Tunjukkan karakteristik Anda dalam tulisan Anda. Tulislah artikel yang menarik. Buat artikel yang mengundang kontroversi